Pages - Menu

Kamis, 10 Maret 2016

Beruntung Masuk Lembaga Dakwah Kampus (LDK)



Tak ada satu daunpun yang gugur tanpa sepengetahuan allah, begitulah dalam kehidupan ini yang terjadi semua sudah diatur oleh allah jauh sebelum kita dilahirkan kedunia, sungguh indah skenario yang allah buat dalam hidup ini sehingga allah pertemukan saya dengan suatu organisasi yang tak hanya sekedar organisasi, yang tak hanya sekedar merancang dan melaksanakan program kerja, akan tetapi organisasi ini mempunyai visi kedepan yang tidak hanya memikirkan organisasinya akan tetapi juga memikirkan masalah ummat, agar supaya orang-orang lebih dekat dengan Tuhan-Nya mengerjakan perintah sesuai syariatnya dan menjauhi larangan nya, itu lah organisai ke islaman yang ada di kampus yang biasa dikenal dengan Lembaga Dakwah kampus (LDK). LDK adalah suatu organisasi atau perkumpulan mahasiswa muslim yang ada dikampus,kebanyakan dari mahasiswa menganggap bahwa anak LDK orang nya alim dan pemahan agamanya bagus, saya katakan tidak semua anak LDK mempunyai pemahaman agama yang baik, akan tetapi  orang-orang yang berada di LDK adalah orang-orang yang mau berubah menjadi lebih  baik dan mau belajar tentang agama, yang dulunya bermalas-malasan sholat 5 waktu dengan ikut LDK akan sedikit berubah lebih rajin lagi dalam melaksanakan kewajiban sebagai seorang hamba, dan masih banyak lagi kegiatan positif didalamnya.

Tidak bisa saya pungkiri bahwa ketika saya bergabung dengan LDK sedikit banyak menambah pemahan agama dan mengubah tingkahlaku saya menuju kearah yang lebih baik, awal mula saya masuk LDK adalah ketika saya di paksa oleh senior mengikuti mentoring yang ada di kampus, mentoring adalah salah satu program kerja yang ada di LDK yang mempunyai tujuan agar mahasiswa baru mempunyai fikroh keislaman yang baik, sebagai mahasiswa baru yang masih polos,lugu dan takut sama senior maka ikut lah ajakan senior ikut menoring secara terpaksa meskipun pada awal mulanya tidak tahu mentoring apa, namun seiring berjalan waktu saya mulai sedikit paham apa itu mentoring dan mengapa harus ikut menoring meskipun awal mengikuti menoring karena keterpaksaan ikut ajakan senior . Rasa syukur senantiasa saya ucapkan karena allah telah mempertemukan saya dengan senior yang mempunyai pemahaman islam yang baik sehingga saya ikut mentoring aktif mengikuti kegiatan LDK dan sampai menjadi pengurus LDK. Apa jadinya jika senior yang mempunyai pemahaman islam yang baik tadi tidak mengajak saya untuk mengikuti mentoring,mungkin saya akan jauh dari hal-hal yang diperintahkan dan dilarang oleh allah,bisa jadi senior yang tidak mempunyai pemahaman keislaman yang bagus merekrut saya sehingga berkumpul dengan orang-orang yang mempunyai kebiasaan kurang baik, karena ketika menjadi  mahasiswa baru kita masih polos, siapa yang cepat merekrut maka merekalah yang akan diikuti karena doktrin pada mahsiswa baru mudah sekali untuk diikuti sehingga ketika kebanyakan doktrin yang kurang bagus maka perbuatan yang kurang baguslah yang akan di ikuti dan di kerjakan.

Maka itulah fungsi LDK untuk merekrut dan menjaga fikroh mahasiswa baru agar tidak mengikuti fikrah yang kurang baik atau bahkan jauh dari syariat islam. Beruntunglah saya ketika menjadi mahasiswa baru yang pertama kali merekrut saya adalah senior yang mempunyai fikrah keislaman yang baik dengan mengajak saya ikut mentoring sampai akhirnya sampai sekarang, mudah-mudahan saya istiqomah berada di jalan Dakwah ini.

Lembaga Dakwah Kampus mengajarkan ku banyak hal, mulai dari pemahamn tentang aqidah,fiqih,dan pengetahuan agama lainnya dan dari LDK lah saya mengenal yang namanya tarbiyah,karena tarbiyah sejatinya adalah kewajiban kita sebagai seorang muslim dan tarbiyah merupakan kewajiban kita sampai masuk keliang lahat tidak alasan untuk kita tidak tarbiyah mengajarkan ku tentang arti dan pentingnya ukhuwah, dari tarbiyah pula lah saya bertemu dengan kawan-kawan seperjuangan yang selalu nasehat-menasehati dalam kebaikan, selalu menyemangati di kala sedang rapuh dan selalu merindukannya dalam lingkaran kebaikan.
Semoga allah memberikan keistiqomahan ku dijalan dakwah, dan selalu bersama teman seperjuangan dan kelak bisa berkumpul dan bertemu kembali didalam syurganya. Aamiien..

By Badaruddin
Dari bumi katulisthiwa, pontianak Kalimantan barat

Salah Ukhuwah

2 komentar: